Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh signifikan loyalitas terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia, (2) mengetahui pengaruh signifikan insentif terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia, (3) mengetahui pengaruh signifikan loyalit an insentif terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan pendekatan kuantitatif.metode penelitian berupa metode survey, instrument penelitian menggunakan kuesioner. data yang digunakan y data primer yang didapat dengan menyebar kuesioner kepada 30 responden dengan teknik non prrobability sampling yaitu sampel jenuh. Pengelolaan data dilakukan dengan SPSS 20 dengan teknik analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) loyalitas tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia (2) insentif berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia (3) loyalitas dan insentif bersama-sama secara signifikan berpengaruh signifikan terhadap kinerja dosen Institut Parahikma Indonesia.
Copyrights © 2020