Jurnal Keperawatan Sriwijaya
Vol 8, No 1 (2021)

PENGARUH JALAN KAKI TERHADAP PENURUNAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELLITUS

Rehmaitamalem Rehmaitamalem (Universitas Sriwijaya)
Rahmisyah Rahmisyah (Program Studi Kebidanan STIKes Getsempena Lhoksukon Aceh)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2021

Abstract

Tujuan: Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh penurunan kadar gula darah sebelum dan sesudah dilakukan jalan kaki pada pasien diabetes mellitus.Metode: Jenis penelitian kuantitatif, metode quasi experiment, dengan pretest dan post test one group design. Populasi seluruh penderita diabetes mellitus sebanyak 49 orang. Variabel independen senam diabetes dan jalan kaki. Variabel dependen kadar gula darah. Alat pengumpulan data glukometer bernama Auto Check Blood Glocose Monitor. Analisa mengunakan uji paired t-test dengan nilai signifikan ?= 0,05.Hasil: Menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan dari kegiatan jalan kaki terhadap nilai kadar gula darah (p value = 0,000) yang artinya H0 ditolak atau ada pengaruh jalan kaki terjadap penurunan kadar gula darah pada pasien diabetes mellitus.Simpulan: Ada pengaruh jalan kaki terjadap penurunan kadar gula darah pada pasien diabetes millitus di Puskesmas Nibong Aceh Utara.Kata kunci: Jalan kaki santai, penurunan kadar gula dara

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jk_sriwijaya

Publisher

Subject

Health Professions Nursing

Description

Jurnal Keperawatan Sriwijaya berisi artikel-artikel ilmiah yang berupa hasil penelitian maupun hasil studi pustaka meliputi ranah keilmuan, ilmu keperawatan dasar (konsep dasar keperawatan, teknik-teknik dan metodologi asuhan keperawatan, teknik komunikasi dan pendekatan budaya dalam asuhan ...