Covid-19 telah menjadi pandemic yang telah menyebar ke seluruh penjuru dunia. Jombang merupakan salah satu daerah yang berada di Jawa Timur yang terdampak dengan total kasus terkonfirmasi positif sebanyak 4.695 kasus (pada bulan April 2021). Pemerintah telah melakukan upaya sosialisasi terkait protokol kesehatan sebagai upaya pengendalian penyebaran virus Covid-19. Berdasarkan hal tersebut, kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan pentingnya penerapan protokol kesehatan dalam menjalankan kegiatan di masa pandemi ini. Kegiatan yang dilakukan adalah sosialisasi mengenai protokol kesehatan (menggunakan masker, menjaga jarak fisik, dan mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer) serta edukasi pembuatan hand sanitizer yang dilakukan di kedai kopi “Hustle” Jombang. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan sehingga dapat membantu dalam mengendalikan penyebaran virus Covid-19 di Indonesia, khususnya di wilayah Jombang.
Copyrights © 2021