Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 5 No 3 (2021): Volume 5 Nomor 3 Tahun 2021

Pengaruh Model Pembelajaran Teams Games Tournament Menggunakan Sandi Semaphore Pramuka Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Tipe Kepribadian Siswa

Siti Nurfajriah (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Netriwati Netriwati (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Rany Widyastuti (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)



Article Info

Publish Date
21 Oct 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah (1) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) menggunakan sandi semaphore pramuka terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. (2) Untuk mengetahui pengaruh tipe kepribadian siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. (3) Untuk mengetahui interaksi antara model pembelajaran dengan tipe kepribadian siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian Quasy experiment research. Teknik pengambilan sampel secara acak. Teknik pengumpulan data melalui tes kemampuan pemecahan masalah matematis dan angket tipe kepribadian. Teknik analisis yang digunakan analisis variansi dua jalan sel tak sama. Menurut hasil penelitian dan perhitungan uji analisis variansi dua jalan sel tak sama didapatkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) menggunakan sandi semaphore pramuka terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. (2) Tidak terdapat pengaruh tipe kepribadian siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. (3) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan tipe kepribadian siswa terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

cendekia

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika is a journal on mathematics Education. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika (JC) is under the auspices of the Faculty of Education, Mathematics Education Program of the Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: ...