EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 3, No 6 (2021): December Pages 3500-5500

Pengembangan Bahan Ajar Berbantuan Software Maple pada Mata Kuliah Kalkulus I

Baharuddin Baharuddin (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia)
Sri Sulasteri (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia)
A Mifta Ainun (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia)
Suharti Suharti (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia)
Muhammad Rusydi Rasyid (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2021

Abstract

Maksud diselenggarakannya penelitian ini ialah untuk memproduksi bahan ajar yang berbantuan Maple dengan penilaian yang sudah valid, praktis, dan efektif. Rangkaian penelitian mengacu pada sintaks ADDIE. Penelitian dilakukan di UIN Alauddin Makassar dengan subjek penelitian mahasiswa dari Jurusan Pendidikan Matematika spesifiknya angkatan 2018. Sampel penelitian berjumlah 38 mahasiswa. Instrumen yang diaplikasikan berupa lembar validasi, angket respon untuk mahasiswa, lembar keterlaksanaan produk, lembar observasi, dan lembar tes belajar. Hasil yang didapatkan ialah untuk penilaian valid mendapat kategori sangat valid karena skor rerata masuk dalam rentang 4,3≤M≤5. Penilaian kepraktisan mendapat kategori terlaksana seluruhnya sebab skor yang didapat masuk dalam rentang 1,5≤M≤2. Sementara penilaian keefektifan mendapat kategori tuntas dengan skor 84,21% untuk hasil belajar subjek penelitian, lalu pada pengamatan aktivitas mendapat kategori sangat baik sebab skornya masuk dalam rentang 80≤P≤100. Maka dari itu bahan ajar yang disusun dikatakan berhasil dan layak untuk diaplikasikan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...