Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemudahan penggunaan, risiko tang dirasakan, dan kelompok rujukan terhadap keputusan penggunaan financial technology (GoPay) di Kabupaten Gresik. Penelitian ini termasuk penelitan kuantitatif, Lokasi penelitian di Kabupaten Gresik dengan jumlah responden berjumlah 100 orang responden, mengunakan random sampling. Hasil dari penelitian ini dianalisis dengan analisis regresi linear berganda melalui uji instrument, asumsi klasik, dan kemudian pembuktian hipotesis penelitian. Berdasarkan hasil penelitian bahwa kemudahan penggunaan berpengaruh terhadap keputusan penggunaan. Risiko yang dirasakan berpengaruh terhadap keputusan penggunaan. Kelompok rujukan berpengaruh terhadap keputusan penggunaan. Berdasarkan hasil dari penelitian membuktikan bahwa kesemua hipotesis dapat diterima (kemudahan penggunaan, risiko yang dirasakan terhadap keputusan penggunaan financial technology GoPay). Diharapkan hasil penelitian ini dapat meningkatkan keputusan penggunaan financial technology (GoPay) di Kabupaten Gresik.
Copyrights © 2021