Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Citra Bank, produk tabungan berhadiah, dan promosi terhadap keputusan menabung pada PT. BPR Nusamba Manggis. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan reliabilitas, analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, analisis korelasi berganda, analisis determinasi, uji T-Test dan Uji F-Test. Dimana hasil penelitian menunjukkan bahwa Citra Bank, produk tabungan berhadiah dan promosi berpengaruh terhadap Keputusan Menabung Di PT. BPR Nusamba Manggis. Hasil ini dibuktikan dengan pengujian hipotesis dengan T-Test yang masingmasing diperoleh bahwa t-hitung > t-tabel atau 4,467 (X1), 2,845 (X2) dan 2,047 (X3) > 1,66177 sehingga hipotesis diterima. Pengaruh variabel bebas dengan terikat ditunjukkan dengan nilai determinasi sebesar 73,5% dan nilai korelasi sebesar 0,857 yang menunjukkan hubungan berbanding lurus dan sangat kuat antara variabel bebas dengan variabel terikat dan uji F-Test didapatkan bahwa Fhitung > F-tabel (83,138 > 3,10) sehingga terdapat keberartian arah pengaruh antara Citra Bank, Produk Tabungan dan Promosi terhadap Keputusan Menabung pada PT. BPR Nusamba Manggis.
Copyrights © 2018