Ekonomi dan Bisnis
Vol 1 No 1 (2021): Jurnal Ekonomi dan Bisnis

Pengaruh Perencanaan Bahan Baku Dan Pemeliharaan Mesin Terhadap Efektifitas Proses Produksi : (Survei Terhadap Perusahaan Manufaktur Di Kawasan Industri Jababeka Cikarang)

Ali Mutaufiq (STIE Bisnis Internasional Indonesia)
Izny Aisyyah (STIE Bisnis Internasional Indonesia)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui pengaruh perencanaan bahan baku dan pemeliharaan mesin terhadap efektivitas proses produksi pada perusahaan manufaktur di Kawasan Industri Jababeka Cikarang. Jenis penelitian ini adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan total sampel 30 perusahaan. Teknik analisis statistik menggunakan program SPSS 25 dengan rumus statistik regresi linear berganda (linear multiple regression), uji signifikansi simultan (Uji F), uji signifikansi parsial (Uji T) dan koefisien determinasi (R2). Hasil uji statistic penelitian menunjukan nilai sig < α (0,010 < 0,05)dan F hitung> F tabel atau17,841 >3,35 pada tingkat signifikansi 5% dan R Square adalah0,569 yang artinya secara simultan perencanaan bahan baku dan pemeliharaan mesin berpengaruh terhadap efektivitas proses produksi

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ekonomibisnis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Bisnis adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh STIE Bisnis Internasional Indonesia Bekasi. Artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Bisnis adalah artikel penelitian dengan fokus bidang ilmu ekonomi berupa topik tata kelola bisnis baik dari segi pemasaran ...