Jurnal Nasional Aplikasi Mekatronika, Otomasi dan Robot Industri (AMORI)
Vol 1, No 2 (2020)

RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING TEGANGAN, ARUS, DAN FREKUENSI KELUARAN GENERATOR 3 FASA PADA MODUL MINI POWER PLANT DEPARTEMEN TEKNIK INSTRUMENTAS

Fitri Adi Iskandarianto (Departemen Teknik Instrumentasi, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
Brian Raafi'u (Departemen Teknik Instrumentasi, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
Purwadi Agus Darwito (Departemen Teknik Fisika, Fakultas Teknologi Industri dan Rekayasa Sistem, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
Titin Nur Fadilah (Departemen Teknik Instrumentasi, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
Rakmad Amrinsyah Badrul Alam (Departemen Teknik Instrumentasi, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
Fauzi Imaduddin Adhim (Departemen Teknik Elektro Otomasi, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))
Rizaldy Hakim Ash-Shiddieqy (Departemen Teknik Mesin Industri, Fakultas Vokasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS))



Article Info

Publish Date
30 Aug 2020

Abstract

Energi listrik menjadi suatu kebutuhan dalam kehidupan manusia sehari-hari. Kestabilan pada sistem pembangkit energi listrik menjadi hal yang harus diperhatikan, salah satu instrument pembangkit listrik yang sering digunakan adalah Generator, yang mengkonversi energi mekanik menjadi energi listrik. Generator memiliki variabelvariabel fisis yang harus dijaga kestabilannya antara lain tegangan, arus dan frekuensi. Sehingga untuk mengetahui besar tegangan dan arus yang dihasilkan oleh generator maka dibuatlah sistem yang dapat mengukur besar arus, tegangan dan frekuensi yang dihasilkan oleh generator dengan sistem portable (plug and play). Pada sistem ini parameter keluaran generator dimonitoring menggunakan berbagai sensor antara lain sensor tegangan ZMPT101B untu mengukur tegangan keluaran generator, sensor ACS712 untuk mengukur variabel arus dan zero crossing detector untuk mengukur variabel frekuensi. Dari data uji sistem monitoring didapat hasil yaitu sensor tegangan ZMPT101B yang memiliki pembacaan error sebesar 0,01 untuk error pembacaan sensor ACS712 sebesar 0,09 dan untuk error pembacaan sensor frekuensi sebesar 0,01. Ketiga sensor ini berhasil digunakan dalam sistem monitoring tegangan, arus dan frekuensi keluaran generator pada modul mini power plant.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

amori

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Aplikasi Mekatronika, Otomasi dan Robot Industri merupakan media bagi para peneliti untuk mempublikasikan hasil penelitiannya yang berkualitas tinggi dalam bidang mekatronika, otomasi dan robot industri. Makalah yang dimuat dalam jurnal ini mencakup hasil riset ilmu dasar, ide-ide inovasi dan ...