Jurnal Candrasangkala Pendidikan Sejarah
Vol 5, No 1 (2019)

Model Two Stay Two Stray dan Rokir (Roda Berfikir) Untuk Meningkatkan Keterampilan Efikasi Diri Dan Hasil Belajar IPS

Yayan Inriyani (SMP Negeri 17 Kota Serang)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran kooperatif two stay two stray dan rokir (roda berfikir) dalam meningkatkan efikasi diri dan hasil belajar siswa pada pelajaran IPS. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIIIb SMP Negeri 17 Kota Serang Provinsi Banten Tahun Pelajaran 2016/2017 yang berjumlah 32 siswa. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Instrumen pengumpulan data terdiri dari kegiatan lembar observasi guru, siswa, tes, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus dan masing-masing siklus terdiri dari empat kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan bersama observasi, dan refleksi. Hasil penelitian yaitu persentase pelaksanaan model pembelajaran kooperatif two stay two stray dan rokir (roda berfikir) oleh guru menunjukan bahwa 1) rata-rata skor efikasi diri pada siklus I adalah 29,8 dan meningkat menjadi 34,7 disiklus II; 2) persentase hasil belajar pada siklus I mencapai 70,83% dan meningkat menjadi 87,5% di siklus II. Berdasarkan kesimpulan dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif two stay two stray dan rokir (roda berfikir)mampu meningkatkan pelaksanaan proses pembelajaran guru dan siswa serta dapat meningkatkan efikasi diri dan hasil belajar siswa pada pelajaran IPS di SMP Negeri 17 Kota Serang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Candrasangkala

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of History Education Department in Faculty of Teacher Training and Education named Candrasangkala. In Indonesia Candrasangkala is the year of Saka as one of the influence of Hinduism. As a journal name, Candrasangkala is unique and closely related to history in terms of temporal aspects. ...