Jurnal Ekonomi & Bisnis PNJ (JEKBIS PNJ)
Vol 16 No 1 (2017): JURNAL EKONOMI & BISNIS VOL 16 NO 1 JUNI 2017

ANALISA KEMAMPUAN KEUANGAN DAERAH KOTA DEPOK WILAYAH PROVINSI JAWA BARAT

lia ekowati (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Nov 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa kemampuan keuangan daerah kota depok di wilayah jawa barat tahun 2005-2010. Kami menggunakan analisis otonomi fiskal daerah atau otonomi desentralisasi fiscal dengan alat ukur berupa Derajat Desentralisasi Fiskal, Kebutuhan Fiskal, Kapasitas Fiskal dan Upaya Fiskal. Kota Depok memiliki Derajat Desentralisasi Fiskal yang kurang karena perbandingan PAD maupun BHPBP terhadap TPD sebesar 11.60% dan 15.51%, Kebutuhan Fiskalnya telah mampu memenuhi kebutuhan dasar masyarakatnya sebesar 93.59 kali. Kapasitas Fiskalnya memiliki kemampuan untuk menghasilkan PAD dan Dana Bagi Hasil sebesar 0.0155 kali. Namun Upaya Fiskal termasuk kurang sebesar 0.72%. Jadi ketergantungan pemerintah daerah kota depok terhadap pemerintah pusat masih tinggi dilihat dari tingkat kemampuan keuangan daerah kota depok yang berada di level kurang. Akan tetapi memiliki potensi untuk meningkatkan PAD dan Dana Bagi Hasil melalui intensifikasi dan ekstensifikasi pendapatan daerah

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ekbis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

urnal Ekonomi dan Bisnis adalah jurnal yang sudah terindeks sinta 5 yang mempublikasikan bidang ilmu yang berkaitan dengan ekonomi & bisnis, terbit secara berkala dua kali setahun (Juni dan Desember). Jurnal Ekonomi dan Bisnis mempublikasikan artikel hasil penelitian yang orisinal berkaitan dengan: ...