Jurnal Konseling dan Pendidikan
Vol 9, No 2 (2021): JKP

Profil kompetensi pedagogik: gender sebuah peran kunci

Ratnawati Susanto (Universitas Esa Unggul)
Noni Agustina (Universitas Esa Unggul)
Yuli Azmi Rozali (Universitas Esa Unggul)
Widarto Rachbini (Universitas Pancasila)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2021

Abstract

Fenomena yang terjadi di lapangan ditemukan bahwa rendahnya kompetensi pedadodik guru di sekolah dasar. Sehingga diperlukan upaya reflektif mengenai bagaimana melakukan ulang kembali upaya mengkonstruk dan mempertajam praktek kebiasaan pedagogik. Dalam hal ini gender memegang peran kunci pembaharuan pedagogic. Adapun pembaharuan kompetensi pedagogik tersebut mencakup kompetensi mengenai dimensi pengetahuan, reflektif, emosi dan pola komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah gender menjadi faktor prediktor dalam pembentukan profil kompetensi pedagogik. Metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan komparatif. Pengambilan sampel dengan purposive sampling dengan jumlah sampel 20 orang guru di Sekolah Dasar Negeri Duri Kepa 05 Pagi Provinsi DKI Jakarta. Penggunaan instrumen angket dengan skala likert dengan lima alternatif jawaban. Analisis data menggunakan tools Partial least square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh positif dan perbedaan rata-rata secara signifikan pada gender perempuan terhadap profil kompetensi pedagogik

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jkp

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Konseling dan Pendidikan merupakan jurnal ilmiah dalam bidang keilmuan Bimbingan dan Konseling dan Pendidikan. Jurnal ini diterbitkan oleh Indonesian Institute for Counseling And Education (IICE), merupakan sub lembaga dari perusahaan Multikarya Kons merupakan salah satu Pusat Kajian, Latihan ...