Jurnal Dimensi
Vol 2, No 3 (2013): JURNAL DIMENSI (NOVEMBER 2013)

PEMBUATAN ALAT UJI SIMULASI SIKLUS PENDINGIN

Masakim, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk pembuatan alat uji simulasi siklus pendingin dengan membuat simulator AC mobil sebagai bahan praktek mahasiswa. Komponen utama alat uji adalah refrigan (cairan), kompresor, kondensor, evaporator, expansi valve, dan komponen pendukung seperti blower, receiver dryer, relay, saklar dan stabilitator. Pembuatan alat uji dengan memasang motor listrik pada dudukan, pemasangan brecket kompresor pada meja, pemasangan kondensor, pemasangan evaporator, pemasangan receiver dryer, pemasangan pipa saluran tembaga, aluminium dan pipa fleksibel, serta pemasangan komponen pendukung relay,saklar dan stabilisator. Pemeriksaan setelah proses instalasi meliputi pengamatan terhadap tempat pemasangan, pemeriksaan tiap sambungan kabel, pemeriksaan keadaan saluran pipa atau selang dan pemeriksaan jalannya motor pengipas didalam cooling unit secara bertahap dengan melepas kabel stroom dari kopling magnet pada kompresor.

Copyrights © 2013