Jurnal Pendidikan Islam
Vol 1, No 1 (2017): Juni

Efektivitas Metode Active Learning dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas X-A di SMA Darul Ulum 3 Peterongan Jombang

Mubayyinah, Nurrahmatika (Unknown)
Ashari, Moh. Yahya (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2017

Abstract

Masalah yang dihadapi dunia pendidikan lemahnya proses pembelajaran, anak kurang didorong untuk mengembangkan kemampuan berpikir. Pembelajaran Active Learning untuk mengoptimalkan potensi yang dimiliki anak didik mencapai hasil belajar yang memuaskan sesuai karakteristik pribadi yang dimiliki.Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah ada hubungan metode active learning dalam meningkatkan hasil belajar Pendidikan Agama Islam Di SMA Darul ‘Ulum 3 Peterongan Jombang. Jenis penelitian kuantitatif dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara dokumentasi, angket. Teknik analisis rumus prosentase dan product moment. Data penelitian diketahui dengan nilai prosentase metode Active Learning tergolong kurang, sebesar 40,41%. Hasil belajar, prosentase tergolong cukup baik, sebesar 56,22%. Efektivitas metode belajar Active Learning dalam meningkatkan hasil belajar, dikatakan lemah atau rendah, H0 diterima nilai rxy = 0,308735 lebih kecil nilai batas 5% dalam tabel 0,36. Tabel interprestasi r = 0,20 – 0,40 menunjukkan hubungan yang rendah. Adanya metode active learning bisa tercapainya pembelajaran pendidikan agama Islam, siswa lebik aktif, kreatif, dan berprestasi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Islam (JPI) adalah jurnal ilmiah berkala sebagai media desiminasi hasil kerja akademik para peneliti, dosen dan penulis. Jurnal ini memuat artikel-artikel ilmiah konsepsional dan hasil penelitian seputar pendidikan Islam ditinjau dari berbagai aspek dan sudut pandangnya. Jurnal ...