KONTRIBUSI KOMPETENSI ANDRAGOGI PAMONG BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR KESETARAAN PAKET C Muchlis Alifudin Ichsan; Ika Rizqi Meilya, Irwan Djumenamuchlisalifudin@gmail.com; ika.rizqi@untirta.ac.id; irwan.djumena@untirta.ac.idUniversitas Sultan Ageng Tirtayasa ABSTRAK Pamong belajar merupakan ujung tombak dalam pembelajaran kesetaraan Paket C Di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Serang karena pamong belajar berhadapan langsung dengan warga belajar yang mayoritasnya adalah orang dewasa, sehingga diperlukan kompetensi andragogi yang tinggi. Berkaitan dengan hal tersebut, maka menarik bagi peneliti untuk melakukan penelitian yang berkaitan dengan : 1) Bagaimana kontribusi kompetensi andragogi pamong belajar terhadap hasil belajar kesetaraan Paket C Di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Serang. 2) Bagaimana implementasi pembelajaran orang dewasa yang dilakukan oleh pamong belajar dalam menghadapi warga belajar kesetaraan Paket C Di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Serang. Bila dilihat dari analisis dan jenis datanya, maka penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah warga belajar kesetaraan Paket C Di Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kota Serang yang terdiri dari 15 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Penelitian ini melibatkan variabel bebas (X) kompetensi andragogi pamong belajar dan variabel terikat (Y) hasil belajar. Langkah pengumpulan data yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan. Teknik pengolahan data kuantitatif yaitu skala pengukuran, komputerisasi dan tabel statistik, uji instrumen dan uji statistik. Untuk menganalisis data yang didapat, peneliti menggunakan rumus statistik korelasi product moment dan rumus rata-rata. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa : 1) kontribusi kompetensi andragogi pamong belajar terhadap hasil belajar memiliki kontribusi yang tinggi yaitu sebesar 0,698. Dan terdapat hubungan yang signifikan berdasarkan hasil pengujian hipotesis antara kompetensi andragogi pamong belajar dengan hasil belajar didapatkan t hitung > t tabel, 4,098 > 1,771. Hasil analisis regresi linier didapatkan persamaan Y = 58,601 + 0,585x. 2) ada implementasi pembelajaran orang dewasa yang dilakukan oleh pamong belajar, bisa dibuktikan dengan kriteria yang tinggi. Kata kunci: kompetensi andragogi, hasil belajar, implementasi
Copyrights © 2019