Edukasi: Jurnal Pendidikan
Vol 12, No 2 (2014): Edukasi: Jurnal Pendidikan

Meningkatkan Kemampuan melalui Pembelajaran Quantum pada Mahasiswa Pendidikan Geografi STKIP PGRI Pontianak

Pitalis Mawardi (Pendidikan Geografi, IKIP PGRI Pontianak, Pontianak, Kalimantan Barat)
Paiman Paiman (Pendidikan Geografi, IKIP PGRI Pontianak, Pontianak, Kalimantan Barat)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2014

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui untuk mengetahui hasil belajar dan peningkatan setelah diberikan model pembelajaran Quantum pada mahasiswa Prodi Geogerafi STKIP PGRI Pontianak. Bentuk penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikan geogerafi STKIP PGRI Pontianak. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah dokumentasi dan tes hasil belajar mahasiswa. Berdasarkan pengujian hipotesis menggunakan uji deskriptif kuantitatif secara umum pembelajaran melalui model Quantum dalam pencapaian tujuan pembelajaran geogerafi adalah meningkat, hal tersebut ditunjukkan berdasarkan kesimpulan sub masalah yang menggambarkan: (1) Pelaksanaan perkuliahan dengan pembelajaran quantum  berjalan dengan baik yang dapat dilihat berdasarkan hasil yang diperoleh bahwa rata-rata pada kelas A Sore sebesar 76,85 yang berjumlah 49 orang mahasiswa, adapun nilai yang diperoleh sebanyak 43 orang mahasiswa yang meraih nilai B, dan 6 orang mahasiswa meraih nilai A, dengan keterangan 100% lulus. Dan rata-rata kelas B Sore sebesar 76,86 yang berjumlah 52 orang mahasiswa, adapun nilai yang diperoleh sebanyak 46 orang mahasiswa yang meraih nilai B, dan 6 orang mahasiswa meraih nilai A, dengan keterangan 100% lulus; (2) Perkuliahan melalui pembelajaran quantum dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa pendidikan geogerafi, khususnya pada mata kuliah geogerafi politik.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

edukasi

Publisher

Subject

Education

Description

EDUKASI: Jurnal Pendidikan is a Research Scientific Journal published two times a year by LPPM IKIP PGRI Pontianak with p-ISSN 1829-8702 (print) and e-ISSN 2407-1803 (online). The article contains the results of research and other scientific literature related to education, learning, science, ...