KREDO : Jurnal Ilmiah Bahasa dan Sastra
Vol 5, No 1 (2021): JURNAL KREDO VOLUME 5 NO 1 TAHUN 2021

KEEFEKTIFAN MEDIA WATTPAD DALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS X SMK SETIA DARMA PALEMBANG

Niza Nurdia Putri (Universitas PGRI Palembang)
Siti Rukiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah keefektifan media Wattpad dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas X SMK Setia Darma Palembang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas X SMK Setia Darma Palembang tahun 2019/2020 yang berjumlah 6 kelas dan sampel penelitian ini berjumlah 2 kelas yang dipilih menggunakan teknik random sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu teknik tes dan observasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan uji-t. Hasil rata-rata kelas eksperimen didapat sebesar 76,86 sedangkan untuk nilai rata-rata kelas kontrol 63,88. Berdasarkan hasil tersebut, diperoleh bahwa kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Berdasarkan kriteria pengujian hipotesis bahwa diterima jika dan diterima jika . Oleh karena itu, dalam penelitian ini didapat bahwa thitungttabel=6,171,99 sehingga menunjukkan H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian media Wattpad efektif dalam pembelajaran menulis puisi siswa kelas X SMK Setia Darma Palembang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kredo

Publisher

Subject

Arts Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal ilmiah "Kredo" merupakan jurnal ilmiah bahasa dan sastra, yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muria Kudus. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun, yakni pada tiap bulan Oktober dan ...