Jurnal Widya
Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Widya (awl) : October 2021

Audit Teknologi Informasi Menggunakan COBIT 5 Domain Build Acquire Implement Pada PT Beiersdorf Indonesia

Taufik Hidayat (Universitas Nusa Mandiri)
Cahyani Budihartanti (Universitas Nusa Mandiri)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2021

Abstract

Beiersdorf Indonesia merupakan perushaan FMCG multi nasional yang bergerak dalam kategori perawatan kulit. Dalam operasional perusahaan dalam rangka mengakselerasi dan memonitor penjualan menggunakan aplikasi DAR & BFAST. DAR & BFAST adalah sistem aplikasi yang mendukung proses bisnis dengan fungsinya memonitor aktifitas SPG & Salesman. Masalah yang dihadapi adalah perlunya evaluasi dengan melakukan penilaian tata kelola dan manajemen TI untuk mengetahui kondisi TI saat ini dan pemahaman mengenai kemampuan untuk mencapai tujuan bisnisnya. Penelitian ini akan berfokus pada penilaian kapabilitas proses tata kelola dan manajemen TI pada domain BAI COBIT versi 5 dengan berfokus pada domain proses BAI02 dalam rangka untuk menilai kapabilitas proses terkait pengelolaan pendefinisian kebutuhan dari implementasi DAR & BFAST. Metode penelitian yang digunakan adalah memakai framework penilaian yang mengacu pada COBIT (Control Objective for Information and Related Technology) versi 5. Terdapat Process Assessment Model (PAM) pada framework ini untuk menentukan tingkat efektifitas dan efisiensi dari sekumpulan proses, dengan cara mengevaluasi tingkat kematangan kapabilitasnya. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menyebarkan kuesioner dan wawancara ke pihak penanggung jawab proses-proses yang ada. Hasil penilaian implementasi TI berbasis COBIT versi 5 di PT Beiersdorf Indonesia Indonesia menunjukkan tingkat kapabilitas proses TI domain proses BAI02 berada pada level 1 (Performed) dengan skala 24% dengan tingkat pencapaian P (partially achieved). Rekomendasi perbaikan disusun untuk mencapai target tingkat kapabilitas yang diharapkan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

awl

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Social Sciences

Description

Ruang Lingkup (Scope); Penelitian yang dapat di yang dapat dimuat/diterbitkan pada jurnal Widya ini diutamakan bidang Teknologi Informasi, Bidang Ilmu Komputer, Bidang Informatika, Bidang Rekayasa Perangkat Lunak, Bidang Sistem Informasi, Bidang Sistem Komputer, Bidang Teknik Komputer, Teknik ...