Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

Representasi Anies dan Ganjar pada Bursa Calon Presiden Indonesia 2024 dalam Berita Online Okezone.com

Hermawan, Nuri (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap representasi nama Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo sebagai tokoh yang sering disebut-sebut dan unggul dalam beberapa survei sebagai calon Presiden Indonesia tahun 2024. Menggunakan sumber dari data bahasa yang muncul pada berita dalam jaringan okezone.com, penelitian ini menggunakan metode analisis wacana kritis dengan bantuan linguistik korpus atau Corpus-Assisted Critical Discourse Analysis. Pendekatan pada penelitian ini menggunakan pendekatan corpus-driven dan corpus-based yang bertujuan untuk membantu pemilihan sumber data, pengumpulan data, dan identifikasi topik berita yang menggambarkan bagaimana dua sosok kandidat terkuat yang muncul pada bursa Pilpres 2024. Selanjutnya, teknik linguistik korpus yang digunakan pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kompilasi korpus yang meliputi frekuensi, kata kunci, kelompok, kolokasi, dan konkordansi. Analisis kritis terhadap data diungkapkan dengan melihat representasi dua nama tokoh yang muncul dan sengaja diciptakan oleh media okezone.com. Representasi kandidat Pilpres 2024 tersebut dilakukan dengan menggunakan tipe-tipe wacana yang dilatarbelakangi arah penggiringan opini pada media okezone.com. Dari representasi dua nama kandidat yang sering muncul ditarik kesimpulan bahwa keduanya merupakan sosok yang pantas maju pada kontestasi Pilpres 2024. Namun, sosok Anies digambarkan sebagai figur yang maju dengan jalan yang tenang, sedang Ganjar digambarkan figur yang punya ambisi dan sudah memetakan langkah menuju Pilpres 2024

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, ...