Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

Pengaruh Seminar Online terhadap Peningkatan Pengetahuan Murid SMAN 1 Purwoasri Terkait COVID-19 pada Anak dan Remaja Selama Pandemi COVID-19

Muhammad Ircham Gustriawan (Fakultas Kedokteran, Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, Indonesia)
Muhammad Fadhil Kamaruddin (Fakultas Kedokteran, Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, Indonesia)
Pandya Daniswara Winantyo (Fakultas Kedokteran, Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, Indonesia)
Zakiyatul Faizah (Fakultas Kedokteran, Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
08 Jan 2022

Abstract

Permasalahan di bidang kesehatan yang belakangan ini mendapat perhatian oleh pemerintah yaitu mengenai COVID-19. Pada tanggal 11 Maret 2020, WHO menetapkan COVID-19 sebagai pandemi sehingga mengharuskan pembelajaran dilaksanakan secara online. Dengan meningkatnya kasus COVID-19 di Indonesia, salah satu sektor yang sangat terdampak yaitu pendidikan. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman siswa SMA tentang COVID-19 pada anak dan remaja, serta meningkatkan kesiapan siswa-siswi dalam pembelajaran luring dan daring di era pandemi ini. Penelitian ini dilaksanakan secara daring melalui zoom dengan peserta webinar sebanyak 262 orang. Evaluasi diperoleh dari penilaian pre-test dan post- test melalui angket online yang berisi 20 pertanyaan mengenai materi COVID-19 pada anak dan remaja, evaluasi dilakukan dengan menilai peningkatan pengetahuan peserta melalui perbandingan nilai antara pre-test dan post- test, kemudian dilakukan uji statistik Wilcoxon Signed Ranks untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai pre-test dan post-test. Hasil dari pre-test dan post-test didapatkan peningkatan nilai rata-rata sebanyak 3,7% setelah dilaksanakan webinar. Didapatkan nilai rata-rata pre test responden 87% dan rerata post test sebesar 90,7%. Terdapat peningkatan pengetahuan dan pemahaman siswa terhadap pencegahan penularan virus Covid-19 setelah menghadiri seminar online.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Syntax Literate: Jurnal Ilmiah Indonesia is a peer-reviewed scientific journal that publishes original research and critical studies in various fields of science, including education, social sciences, humanities, economics, and engineering. The journal aims to provide a platform for researchers, ...