JPI
Vol 3, No 2 (2020)

Perspektif Guru dalam Penerapan Pembelajaran Inkuiri Terbimbing terhadap Keterampilan Proses Sains dan Penguasaan Konsep Siswa di Sekolah Dasar Negeri Wilayah Kecamatan Sliyeg

Aeni, Afufil (Unknown)
Sunarya, Dede Tatang (Unknown)
Jayadinata, Asep Kurnia (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2021

Abstract

Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar sangat mudah dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari karena mencakup tentang lingkungan masyarakat sekitar. Di dalam pembelajaran IPA siswa dituntut aktif untuk memunculkan sebuah keterampilan proses sains dan penguasaan konsep. Melalui pembelajaran inkuiri terbimbing siswa akan mampu meningkatkan keterampilan proses sains dan penguasaan konsep karena siswa mampu mengontruksi pengalaman belajarnya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perspektif guru dalam penerapan pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap keterampilan proses sains dan penguasaan konsep siswa. Metode penelitian ini adalah deskripstif kuantitatif dengan menggunakan desain survey. Populasi dalam penelitian ini yaitu guru SD yang berasal dari 10 sekolah dasar yang berada di Kecamatan Sliyeg. Teknik sampel yang digunakan adalah cluster sampling sehingga jumlah sampel sebanyak 59 guru. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa perspektif guru dalam penerapan pembelajaran inkuiri terbimbing berpengaruh positif terhadap keterampilan proses sains dan penguasaan konsep secara signifikan. Dengan adanya temuan ini akan adanya keterlibatan terhadap kulaitas peserta didik terutama dalam keterampilan proses sains dan penguasaan konsep siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info
JPI

Abbrev

penailmiah

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Pena ilmiah adalah jurnal ilmiah edisi online yang berbasis hasil-hasil penelitian dalam ranah pendidikan guru sekolah dasar. Penelitian meliputi desain penelitian tindakan kelas, eksperimen, studi kasus, dan lain-lain. Scope penelitian meliputi model, metode, strategi, pendekatan, dan media ...