AL-TARBIYAH: Jurnal Pendidikan (The Educational Journal)
Vol 31, No 2 (2021)

STRATEGI PENGENALAN KONSEP BERPUASA RAMADHAN PADA ANAK USIA DINI

Jazariyah Jazariyah (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Ende Riani (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Putri Apriliyaneu Cahya Rumara (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Tasya Nurul Annisa (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2021

Abstract

AbstrakKeterlibatan orangtua dalam mengenalkan konsep puasa pada anak sangat penting. Namun, tidak sedikit orang tua yang abai dalam mengenalkan konsep puasa utamanya puasa wajib di bulan Ramadhan, hanya karena masih anak-anak. Padahal mengenalkan puasa pada anak sejak dini akan berdampak baik dan bermanfaat sekali bagi anak, salah satunya anak memiliki pribadi yang baik serta dapat hidup sederhana. Orangtua menjadi sosok yang sangat dekat dan menjadi contoh bagi anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi orangtua dalam mengenalkan konsep puasa ramadhan pada anak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian adalah para orangtua atau wali anak, yang tersebar di wilayan Cirebon, Majalengka dan Sumedang. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik survey angket dan wawancara online. Analisis data melalui tahapan reduksi data, penyajian data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ditemukan bahwa strategi orangtua dalam mengenalkan konsep puasa pada anak melalui penjelasan konsep puasa pada anak, langkah-langkah mengenalkan puasa pada anak, dan hal-hal yang harus diperhatikan. Pengenalan dilakukan secara bertahap, mulai dari melibatkan anak dalam kegiatan sahur, mengajarkan anak doa berpuasa dan membiarkan anak melakukan puasa meskipun bertahap.Kata kunci: konsep puasa, anak usia dini, strategi orangtuaAbstractThe involvement of parents in introducing the concept of fasting to children is very important. However, some parents disregard for introducing the concept of fasting to their children, especially obligatory fasting in the month of Ramadan, because they think that it is too early for children to learn the concept of fasting. In fact, introducing fasting to children from an early age has a good and very beneficial impact, one of which is that children have good personalities and can live humbly. Parents become intimate with their children and become a role model for them. This study aimed to determine parents’ strategy in introducing the concept of Ramadan fasting to children. This study used a qualitative approach. The research subjects were parents or guardians of children in Cirebon, Majalengka and Sumedang areas. The data were collected by using questionnaire and online interview. The stages in data analysis included data reduction, data presentation, data verification, and conclusion drawing. The results of the study showed that parents’ strategies in introducing the concept of fasting to children were through explanations of the concept of fasting, steps in fasting, and some conditions to pay attention to. Fasting concept was introduced gradually to children, starting from involving children in sahur activities, teaching children about fasting dua, and letting children fast gradually.Keywords: fasting concept, early childhood, parents’ strategies

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

tarbiyah

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Al-Tarbiyah: Jurnal Pendidikan (The Educational Journal) is a double-blind peer reviewed journal on Education published by the Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Al-Tarbiyah: Jurnal Pendidikan (The Educational Journal) welcomes and accepts qualified original ...