Environmental Science and Engineering Conference Proceeding
Vol. 2 No. 1 (2021): Seminar Nasional (ESEC) 2021

PERBANDINGAN ANTARA MIKROALGA CHLORELLA SP DAN SPIRULINA PLATENSIS DALAM PENURUNAN NITRAT FOSFAT PADA AIR LIMBAH DOMESTIK MENGGUNAKAN OXIDATION DITCH ALGAE REACTOR (ODAR)

Euis Nurul Hidayah (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Jihan Ilvi Nurdiana (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Nabillla Candrahanifa (UPN "Veteran" Jawa Timur)
Nadiya Kamilalita (UPN "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2021

Abstract

Sebelum dilepas ke lingkungan, air limbah domestik harus diolah dengan baik terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan air limbah domestik masih mengandung bahan organik dan anorganik yang tinggi salah satunya yaitu nitrat.  Salah satu alternatif pengolahan yang dapat digunakan yaitu menggunakan Oxidation Ditch Algae Reactor (ODAR). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbandingan efektifitas mikroalga Chlorella Sp dan Spirulina Platensis dalam mendegradasi kandungan nitrat dan fosfat yang ada didalam air limbah domestik. Variasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu variasi jenis mikroalga dan variasi perbandingan volume limbah dengan mikroalga (1:0 dan 1:2). Penelitian ini dilakukan dalam kondisi intermitten aerasi selama 5 hari. Hasil optimum penyisihan nitrat dan fosfat terjadi pada variasi perbandingan 1:2 menggunakan mikroalga berjenis Spirulina plantesis dengan persen penyisihan sebesar 80,24% dan 83,58%. Dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa mikroalga jenis Spirullina plantesis memiliki kemampuan yang lebih efektif untuk menyisihkan nitrat dan fosfat pada air limbah domestik apabila dibandingkan dengan mikroalga jenis Chlorella sp.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

prosiding

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Public Health

Description

Environmental Science and Engineering Conference National Seminar Proceedings was created to be a medium that academics, practitioners and stakeholders can use to access various research results and literature published on this website. Proceedings of the National Environmental Science and ...