SOSEARCH : Social Science Educational Research
Vol 2 No 1 (2021)

Persepsi Masyarakat Terhadap Pengembangan Objek Wisata Pemandian Alam Lau Timah Di Desa Renun Kecamatan Tanah Pinem Kabupaten Dairi Sumatera Utara

Winda Br Hombing (Universitas Syiah Kuala)
Aziz Daska (Universitas Syiah Kuala)
Ahmad Nubli Gadeng (Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
28 Dec 2021

Abstract

Pemandian alam Lau Timah adalah salah satu objek wisata di Kabupaten Dairi. Sebagai objek wisata yang baru potensi objek wisata pemandian alam Lau Timah belum sepenuhnya dikenal oleh masyarakat luas sehingga perlu diadakan pengembangan objek wisata. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah persepsi masyarakat terhadap pengembangan objek wisata pemandian alam Lau Timah di Desa Renun Kecamatan Tanah Pinem Kabupaten Dairi Sumatera Utara. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi masyarakat terhadap pengembangan objek wisata pemandian alam Lau Timah di Desa Renun Kecamatan Tanah Pinem Kabupaten Dairi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif untuk mendeskripsikan persepsi masyarakat Desa Renun terhadap pengembangan objek wisata pemandian alam Lau Timah. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Desa Renun dengan jumlah 976 jiwa. Peneliti memilih sampel sebanyak 43 orang yaitu masyarakat Desa Renun, dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan angket. Data diolah dengan menggunakan statistik deskriptif sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada umumnya masyarakat Desa Renun sangat mengingikan pengembangan objek wisata pemandian alam Lau Timah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sosearch

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

SOSEARCH : Social Science Educational Research merupakan jurnal ilmiah elektronik yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan IPS FISH Unesa, Surabaya yang bekerja sama dengan Forum Komunikasi Guru IPS (FKG-IPS) Nasional dengan ISSN 2774-2776 (Media Online). Adapun fokus dan ruang lingkup jurnal ...