Al-MARSHAD: Jurnal Astronomi Islam dan Ilmu-Ilmu Berkaitan
Vol 6, No 2 (2020): Al-Marshad

Pemikiran Syeikh Thahir Jalaluddin tentang Awal Waktu Shalat dalam Kitab Pati Kiraan

Siti Muslifah (IAIN Jember)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2020

Abstract

Thahir Jalaluddin seringkali disebut sebagai tokoh falak Indonesia pertama. Pemikirannya berbeda dengan kitab lain yang juga memakai logaritma dalam perhitungannya. Artikel ini membahas bagaimana Thahir Jalaluddin memformulasikan perhitungan waktu shalat dalam kitab Pati Kiraan. Artikel disusun menggunakan metode library research dengan deskriptif-analitik untuk menganalis dan mendeskripsikan pemikirannya. Kesimpulan yang diperoleh bahwa pemikiran Thahir Jalaluddin banyak dipengaruhi oleh guru-gurunya, terlihat pada penggunaan tabel logaritma sebagai media menghitung. Konsep astronomi modern juga dipakai dalam menghisab waktu shalat, seperti konsep koreksi dalam menentukan ketinggian Matahari. Konsep matematika yang dipakai sudah menggunakan teori spherical trigonometry walaupun dalam merumuskannya masih sangat rumit apabila dibandingkan dengan tokoh falak yang sezaman dengannya dimana sama-sama memakai logaritma dalam menghitung.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

almarshad

Publisher

Subject

Astronomy Education

Description

Al-Marshad: Jurnal Astronomi Islam dan Ilmu-Ilmu Berkaitan, published by the Observatorium Ilmu Falak, University of Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Medan, Indonesia, which includes articles on the scientific research field of Islamic astronomy observatory and others. Al-Marshad: Jurnal ...