Latar belakang dari penelitian ini adalah tentang upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa yang masih rendah dengan menggunakan model Inquiry Learning. Jenis dari penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Langkah penelitiannya mencakup empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek dari penelitian ini adalah guru dan siswa siswi kelas 4 di SD Negeri 094175 Margosono. Instrumen penelitian menggunakan soal tes dan lembar observasi yang telah diujicobakan. Teknik analisis data menggunakan teknik deskriptif komparatif. Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat ditarik kesimpulan bahwa proses belajar mengajar dengan menggunakan model Inquiry Learning dapat meningkatkan khasil belajar siswa. Hal itu dapat dilihat dari persentasi kenaikan jumlah siswa yang mencapai KKM, yaitu pada pra siklus ke Siklus I naik 37,9%, dan pada Siklus I ke Siklus II mengalami lonjakan peningkatan sebesar 73,8%. Hal itu menunjukan bahwa menerapkan model Inquiry Learning di dalam sebuah pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan didalam pembalajaran lebih efektif.
Copyrights © 2021