Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 1, No 01 (2020): Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

Pemberdayaan Masyarakat Perkotaan Di Masa Pandemi Covid 19 Dalam Meningkatkan Kesejahteraan, Kesehatan Dan Pendidikan Melalui Program Ecomasjid Di Kelurahan Margajaya Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor

Sarifudin Sarifudin (Program Studi Manajemen Pendidikan Islam STAI Al-Hidayah Bogor)
Rahendra Maya (Program Studi Manajemen Pendidikan Islam STAI Al-Hidayah Bogor)
Yuke Maulidina (Program Studi Manajemen Pendidikan Islam STAI Al-Hidayah Bogor)
Siti Rahayu (Program Studi Manajemen Pendidikan Islam STAI Al-Hidayah Bogor)
Riska Putri Anggraini (Program Studi Manajemen Pendidikan Islam STAI Al-Hidayah Bogor)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2020

Abstract

Kegiatan pendampingan Pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Margajaya Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor pada masa pandemi covid 19 ini memiliki tantangan tersendiri melalui program pemberdayaan masyarakat kota melalui program ecomasjid sebagai tempat pusat peradaban masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan soasial dan kesehatan masyarakat di perkotaan, kami dalam melaksanakan kegiatan ini harus melalui protokol yang ada seperti: selalu cuci tangan, menggunakan masker, jaga jarak dan lain-lain walaupun pada prakteknya tidak semua masyarakat perkotaann menyadari hal tersebut. Pada realitanya tidak semua masayarakat perkotaan memiliki tingkat kesejahteraan sosial dan kesehatan yang tinggi, banyak masyarakat perkotaan yang memiliki kesejahteraan sosial dan kesehatan yang rendah. Kelurahan Margajaya Kecamatan Bogor Barat merupakan wilayah yang berada di daerah perkotaan yang memiliki banyak tempat ibadah khususnya Masjid, kami menggunakan masjid sebagai program kegitan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM). Masjid bukan hanya sebagai tempat ibadah namun dapat difungsikan sebagai pusat kegiatan sosial dan kesehatan program Pendidikan bagi warga sekitar mengingat mayoritas mereka komunitas muslim. Adapun kegiatan program pemberdayaan yang kami lakukan adalah antara lain: (1) Mega Seminar Pengobatan Ala Nabi Thibbun Nabawi Bekam Gratis, (2) EcoMasjid, (3) Posyandu, (4) Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)(5) Tebar IQRA, (6) Khitanan Masal, (7)Program Santunan Anak Yatim dan sembako untuk Dhuafa. Dengan demikian, dengan adanya kegiatan pemberdayaan pada kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini, diharapkan kedepanya masyarakat kelurahan Margajaya dapat meningkatkan kesejahteraan sosial dan kesehatannya dan masjid sebagai tempat ibadah juga sebagai pusat peningkatan peradaban masyarakat

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

khidmatul

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences Other

Description

Khidmatul Ummah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, with registered ISSN 2776-379X(online), is a multidisciplinary scientific journal published by LPPM of Sekolah Tinggi Agama Islam(STAI) Al-Hidayah Bogor. It is at the national level that covers a lot of common problems or issues related to ...