Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas serta hasil belajar siswa melalui penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning berbantuan kartu Sulang-Maya pada siswa kelas VII A SMP Negeri 1 Bangli tahun pembelajaran 2018/2019 pada mata pelajaran Pendidikan Agama Hindu. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan tes dan observasi, serta data hasil penelitian ini dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penggunaan Model Pembelajaran Problem Based Learning berbantuan kartu Sulang-Maya pada siswa kelas VII A SMP Negeri 1 Bangli tahun pembelajaran 2018/2019 dapat meningkatkan aktivitas serta hasil belajar pada mata pelajaran Pendidikan Agama Hindu.
Copyrights © 2021