Tujuan pembelajaran tercapai apabila siswa secara aktif berinteraksi dengan komponen pembelajaran yang diatur oleh guru. Salah satu komponen pembelajaran yang dapat menunjang pencapaian tujuan pembelajaran adalah model pembelajaran. Salah satu model pembelajaran yang dapat menghasilkan interaksi terbuka antar siswa yaitu Think Pair Share (TPS). Model tersebut memberikan siswa kesempatan untuk berfikir dan membantu dengan teman. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran TPS terhadap hasil belajar Geografi. Jenis Penelitian ini yaitu eksperimen semu (Quasi Eksperiment), dengan desain nonquivalent control group design. Variabel penelitian terdiri dari: 1) variabel terikat adalah hasil belajar siswa dan 2) variabel bebas adalah model pembelajarn TPS. Hasil belajar siswa diukur menggunakan tes yang terdiri dari dua yaitu tes objektif dan subjektif, Instrumen yang digunakan yaitu tes pilihan ganda yang berjumlah 40 butir. Analisis data menggunakan uji T independent dengan bantuan SPSS 20.00 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran TPS berpengaruh terhadap hasil belajar. TPS memberikan kesempatan kepada siswa mengembangkan kemampuan analisis terhadap suatu permasalahan dan mengkomunikasikannya.
Copyrights © 2020