KACANEGARA Jurnal Pengabdian pada Masyarakat
Vol 5, No 1 (2022): Januari

Pelatihan dan pendampingan pengelolaan web profile SMP N 1 Kalibening

Ari Kusuma Wardana (Progam Studi Informatika Universitas PGRI Yogyakarta)
Rianto Rianto (Progam Studi Informatika Universitas PGRI Yogyakarta)
Ekha Rifki Fauzi (Teknologi Rekayasa Elektromedis Universitas PGRI Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2022

Abstract

Teknologi bekembang begitu pesat, salah satu bagian dari perkembangan teknologi yaitu website. Kehadiran website profile suatu organisasi, company atau lembaga di era digital sekarang ini menjadi kebutuhan yang wajib untuk dimiliki. SMP Negeri 1 Kalibening merupakan salah satu sekolah terbesar di lingkungan kecamatan Kalibening. SMP Negeri 1 Kalibening belum memiliki web profile, dimana dengan web profile dapat memperkenalkan dan memberikan informasi mengenai profile sekolah kepada pihak lain yang membutuhkan, baik itu peserta didik, calon peserta didik, orang tua peserta didik, maupun sekolah tetangga. Adanya permasalahan tersebut maka pelatihan dan pendampingan pengelolaan web profile sekolah menjadi masalah yang penting dan perlu di ditindaklajuti untuk memudahkan pihak SMP untuk mengisi dan mengelola konten di dalam web. Sehingga informasi yang ada di web selalu terbaru dan kebenarannya bisa dipercaya. Dengan adanya pelatihan dan pendampingan ini, SMP Negeri 1 Kalibening sudah bisa memiliki web profile seperti sekolah-sekolah lain dan dan mengelola konten-konten yang akan dimuat di dalam website dengan baik dan benar. Selain itu, dapat memajukan sekolah karena dengan adanya web profile sekolah, masyarakat sekitar dapat memperoleh informasi mengenai sekolah secara cepat dan mudah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

KACANEGARA

Publisher

Subject

Education

Description

KACANEGARA Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Adisutjpto merupakan jurnal pengabdian pada masyarakat yang digunakan untuk mempublikasikan hasil pengabdian pada masyarakat yang dilakukan oleh civitas academica. Kacanegara terbit setiap bulan Januari dan Juli ini memiliki ISSN Cetak dengan nomor ...