Pada zaman sekarang sangat dibutuhkan teknologi informasi dan komunikasi yang telah menjamah keseluruh ranah kehidupan dan semua kalangan. Salah satu fakta yang ada terdapat pada siswa yang lebih tertarik untuk bermain smartphone daripada membaca buku. Dari segi guru matematika belum memiliki kompetensi dan kreativitas untuk membuat pembelajaran yang menyenangkan. Penyelesaian permasalahan tersebut diwujudkan melalui kegiatan pelatihan singkat mengenai pengembangan animasi pembelajaran matematika dalam membentuk karakter menghadapi revolusi 5.0 yang dilanjutkan dengan proses pendampingan bagi guru dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis animasi. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengatasi kesulitan siswa dalam memahami materi dan konsep dalam matematika, membangun karakter siswa SD, meningkatkan kompetensi dan keterampilan guru SD sekota Sintang.
Copyrights © 2022