Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

PENGEMBANGAN PEMAHAMAN KONSEPTUAL DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN PROBLEM SOLVING DI SEKOLAH MENENGAH ATAS Sopia, Nurapni; ., Sugiatno; Hartoyo, Agung
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa Vol 6, No 2 (2017): Februari 2017
Publisher : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (426.619 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap dan menganalisis: (1) pemahaman konseptual matematis siswa dalam pembelajaran dengan pendekatan problem solving, (2) perbedaan pemahaman konseptual matematis antara siswa tingkat kemampuan atas, menengah dan bawah yang memperoleh pembelajaran matematika dengan pendekatan problem solving, (3) disposisi matematis siswa dalam pembelajaran dengan pendekatan problem solving, dan (4) kontribusi pendekatan  problem solving terhadap perkembangan kemampuan pemahaman konseptual dan disposisi matematis siswa. Tujuan tersebut dicapai melalui rancangan one group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Harapan di Kabupaten Landak tahun pelajaran 2016/2017 dengan  sampel sebanyak 30 orang dari 3 kelas yang diambil secara acak (random sampling). Perolehan data pemahaman konseptual melalui tes dan dianalisis menggunakan uji parametrik sedangkan data disposisi matematis dikumpulkan melalui angket. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa disimpulkan bahwa pembelajaran melalui pendekatan problem solving berkontribusi terhadap pemahaman konseptual dan disposisi matematis siswa. Kata Kunci: Pemahaman Konseptual, Disposisi Matematis, Pendekatan Problem Solving   Abstract: This study aims to uncover and analyze: (1) a conceptual understanding of mathematical students in learning with problem solving approach, (2) differences in conceptual understanding of mathematical between students' level of ability of upper, middle and lower gain mathematics learning with problem solving approach, (3) mathematical dispositions of students in learning with problem solving approach, and (4) the contribution of problem solving approach to the development of conceptual understanding and the ability of students' mathematical disposition. The objectives are achieved through the design of one group pretest-posttest. The population in this study were class X SMA Hope in Porcupine District school year 2016/2017 with a sample of 30 people from three classes taken at random. Conceptual understanding of data acquisition through the test and analyzed using parametric test while the data collected through questionnaires mathematical disposition. Based on the analysis concluded that concluded that learning through problem solving approach contributed to the conceptual understanding and students' mathematical disposition. Keywords: Conceptual Understanding, Disposition Mathematically, Problem Solving Approach
UPAYA MENINGKATKAN MINAT BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS POWERPOINT Sopia, Nurapni
JPMI (Jurnal Pembelajaran Matematika Inovatif) Vol 5, No 1 (2022): JPMI
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/jpmi.v5i1.p%p

Abstract

This research is motivated by the existence of teachers who have not used learning methods optimally and teachers rarely use learning media when delivering subject matter so that students' interest in learning is low. The low interest in student learning is characterized by students not paying attention to the teacher, students looking sleepy and students talking to their friends during the learning process. This study aims to describe the increase in learning interest of second grade students of SD Negeri 25 Empakan after using Powerpoint-Based Interactive Media. This study uses a qualitative descriptive approach and a form of classroom action research. The implementation process consists of 4 stages, namely: planning, implementing actions, observing and reflecting. From the results of the study obtained the average student interest in using Powerpoint-Based Interactive Media in the first cycle with a classical percentage of 52.91%. While the percentage of classical interest in learning in the second cycle increased to 97.98%. Based on the data exposure, research findings, and the discussion that has been described, it can be concluded that the use of Microsoft Powerpoint-Based Interactive Media can increase students' interest in learning.
Problem-solving ability and mathematical disposition of students in solving HOTS problems of arithmetic sequences and sequences based on gender Sopia, Nurapni; Ananda, Devia; Afifah, Fajar Nur
Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika Vol 8 No 2 (2022): Mei - Agustus 2022
Publisher : Universitas PGRI Kalimantan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33654/math.v8i2.1835

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah matematis mempunyai peran dominan dalam pembelajaran matematika. Sehingga dunia pendidikan perlu menyiapkan generasi baru agar dapat berpikir kritis, analitis, logis, sistematis, kreatif, berkolaborasi dan memecahkan masalah HOTS. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematis siswa berdasarkan gender. Adapun metode deskriptif kualitatif yang digunakan dalam penelitian ini dengan instrumen tes berupa soal HOTS dan wawancara yang berkaitan dengan indikator pemecahan masalah serta angket disposisi matematis yang diberikan kepada 8 siswa dari 34 siswa kelas X MAN 1 Sintang yang terdiri dari 4 siswa laki-laki dan 4 siswa perempuan. Adapun teknik analisis data yang digunakan berupa kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa berdasarkan gender memiliki karakteristik dan keunggulan yang berbeda dalam: 1) memahami masalah; 2) membuat rencana penyelesaian masalah; 3) menyelesaikan masalah; dan 4) memeriksa kembali. Selanjutnya, disposisi matematis berdasarkan gender memiliki perbedaan yang signifikan. Disposisi matematis siswa laki-laki lebih tinggi jika dibandingkan dengan siswa perempuan. Hal tersebut membuktikan bahwa disposisi matematis bukan syarat absolut agar siswa dapat menyelesaikan soal HOTS materi barisan dan deret aritmetika.
Analisis Kemampuan Disposisi Matematis Siswa MAN 1 Sintang Melalui Pendekatan Metaphorical Thinking Ananda, Devia; Afifah, Fajar Nur; Sopia, Nurapni
Jurnal Riset Pendidikan Matematika Jakarta Vol. 4 No. 2 (2022): Jurnal Riset Pendidikan Matematika Jakarta Volume 4, Nomor 2, Tahun 2022
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika jenjang Magister, FMIPA, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.73 KB) | DOI: 10.21009/jrpmj.v4i2.25086

Abstract

This research is motivated by the importance of the ability of mathematical disposition to the material of arithmetic sequences and series in terms of mathematical ability. Where the purpose of learning mathematics contains cognitive aspects seen from problem solving abilities and affective aspects can be seen from mathematical dispositions.This study aims to describe the ability of mathematical disposition for the material of arithmetic sequences and series in terms of the aspect of mathematical ability.The place of implementation in this research is at MAN 1 Sintang with class XI research subjects. The approach used in this study uses a qualitative approach.Data retrieval is carried out by giving a problem-solving ability test question, giving a mathematical disposition questionnaire,and conducted interviews based on the results of the problem-solving ability test questions by each subject. The conclusion from the results of this study is that the students' mathematical dispositions are generally in good criteria
MEMBANGUN KOMPETENSI GURU DALAM MEMANFAATKAN BAHAN DAUR ULANG SEBAGAI ALAT PERAGA MATEMATIKA YANG EFEKTIF Rismawati, Melinda; Sopia, Nurapni; Setiawan, Beni; Anggi, Grecia; Mambang, Juil
JPPM: Jurnal Pelayanan dan Pemberdayaan Masyarakat Vol 3, No 2 (2024): November Edition
Publisher : STKIP Persada Khatulistiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/jppm.v3i2.4068

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam memanfaatkan bahan daur ulang sebagai alat peraga dalam pembelajaran matematika, terutama di sekolah-sekolah dengan keterbatasan anggaran. Pelatihan intensif diberikan kepada guru untuk merancang, membuat, dan mengaplikasikan alat peraga berbahan daur ulang yang dapat membantu visualisasi konsep-konsep matematika. Hasil dari pelatihan menunjukkan peningkatan keterampilan guru sebesar 85% dalam penggunaan bahan daur ulang. Penerapan alat peraga di kelas terbukti meningkatkan keterlibatan siswa, dengan 82% siswa lebih antusias dan aktif dalam pembelajaran. Selain itu, efektivitas alat peraga dapat dilihat dari peningkatan nilai tes prestasi siswa dari 65% menjadi 82%. Alat peraga berbahan daur ulang tidak hanya memperkaya pengalaman belajar siswa, tetapi juga memberikan solusi efisien dan ramah lingkungan dalam pembelajaran matematika. Program ini memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan kualitas pendidikan di sekolah-sekolah dengan anggaran terbatas, sekaligus mendukung pelestarian lingkungan melalui pengelolaan bahan daur ulang yang kreatif dan inovatif.Kata Kunci: alat peraga, bahan daur ulang, pembelajaran matematika
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI BANGUN RUANG MENGGUNAKAN DISCOVERY LEARNING BERBANTUAN LKS Setiawan, Beni; Sopia, Nurapni; Andri, Andri; Dores, Olenggius Jiran; Supendi, Ahmad; Merayang, Martinus Viensius
J-PiMat : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 6, No 1 (2024): J-PiMat
Publisher : Prodi Pendidikan Matematika STKIP Persada Khatu;istiwa Sintang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31932/j-pimat.v6i1.3421

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan hasil belajar siswa kelas VIII SMPN 10 Satap Ketungau Tengah yang rendah. Penerapan Discovery Learning Model berbantuan LKS merupakan salah satu alternatif penelitian yang digunakan dalam rangka meningkatkan hasil belajar siswa tersebut. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan penerapan, peningkatan hasil belajar siswa, dan respon siswa terhadap Discovery Learning Model berbantuan LKS pada siswa di kelas VIII SMP Negeri 10 Satap Ketungau Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan bentuk penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII yang berjumlah 36 orang. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi, Lembar Kerja Siswa, soal tes, wawancara, kuesioner, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan Discovery Learning Model berbantuan LKS sangat baik sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa, peningkatan hasil belajar siswa dengan penerapan Discovery Learning Model berbantuan LKS sebesar 15,23 kategori baik sekali yaitu dari rata-rata nilai siswa 65,58 pada siklus I menjadi  80,81 pada siklus II, dan respon siswa terhadap penerapan Discovery Learning Model adalah positif dengan kategori baik Dengan demikian, penerapan Discovery Learning Model berbantuan LKS dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 10 Satap Ketungau Tengah pada materi bangun ruang. Kata Kunci: Hasil Belajar. Discovery Learning Model Berbantuan LKS