Sosietas: Jurnal Pendidikan Sosiologi
Vol 11, No 2 (2021): Sosietas: Jurnal Pendidikan Sosiologi

Kajian Nilai-Nilai Saba Budaya Baduy sebagai Modal Sosial untuk Menjaga Lingkungan dari Ancaman Kerusakan Akibat Pariwisata

Bagja Waluya (Universitas Pendidikan Indonesia)
Elly Malihah (Universitas Pendidikan Indonesia)
Mamat Ruhimat (Universitas Pendidikan Indonesia)
Erlina Wiyanarti (Universitas Pendidikan Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Dec 2021

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengeksplor nilai-nilai Saba Budaya Baduy dalam menjaga lingkungan dari ancaman kerusakan akibat pariwisata dan sebagai modal sosial. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian mendeskripsikan bahwa Saba Budaya merupakan nilainilai kearifan lokal Suku Baduy yang bermakna silaturahmi. Sebagai kearifan lokal, maka bentuk tata nilai, persepsi, perilaku, dan respons masyarakat Suku Baduy pada wisatawan yang datang bermakna silaturahmi pada saudara jauh. Dengan demikian, mereka harus menyambut dan menjamu tamunya (wisatawan). Sebaliknya, pada wisatawan juga berlaku adab dan aturan bertamu yang berlaku di Baduy. Silaturahmi dalam Saba Budaya terkandung nilai-nilai saling menghormati, saling menyayangi, saling menjaga, saling memperhatikan satu sama lain tanpa menghilangkan kesan bersenang-senang seperti halnya tujuan berwisata.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sosietas

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

The objective of SOSIETAS is to publish outstanding and original articles which advance the theoretical understanding of and promote and report empirical research about the widest range of sociological topics. The journal encourages, and welcomes, submission of papers which report findings using ...