Bikotetik (Bimbingan dan Konseling: Teori dan Praktik)
Vol. 5 No. 2 (2021): Volume 5 Number 2, November 2021

PENGARUH TEKNIK RELAKSASI TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI MAHASISWA PGSD DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA

Arizona Arizona (Universitas PGRI Palembang)
Tiurida Intika (PGSD, Universitas PGRI Palembang)



Article Info

Publish Date
14 Jan 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik relaksasi pada mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar atau di singkat PGSD tentang kepercayaan diri dalam proses belajar matematika. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh dari 7 mahasiswa. Metodologi desain penelitian menggunakan metode eksperimental, menggunakan desaign pre-test dan Post-test. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik observasi, kuisioner, dan soal tes. Analisis data yang digunakan dalam penelitian menggunakan rumus t hitung maka hasil yang diperoleh dapat menunjukkan apakah perlakuan yang diberikan efektif atau tidak. Berdasarkan hasil analisis yang telah peneliti lakukan kepada mahasiswa diperoleh hasil bahwa mahasiswa kepercayaan diri pada mahasiswa telah mengalami peningkatan yang cukup tinggi. Hal ini ditujukkan oleh perubahan tingkat kepercayaan mahasiswa dalam proses belajar matematika sebelum dan sesudah diberi perlakuan menggunakan teknik relaksasi. Hasil hipotesis pertama sebelum diberi perlakuan teknik relaksasi rata-rata adalah 46,00. Sedangkan hipotesis kedua setelah diberikan perlakuan menggunakan teknik relaksasi mendapatkan nilai rata-rata 90,16. Sehingga dapat disimpulkan terdapat adanya perbedaan yang signifikan antara peningkatan kepercayaan pada mahasiswa PGSD sebelum dan sesudah diberi perlakuan dalam pembelajaran matematika.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jbk

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Bikotetik: This journal is for guidance and counseling practitioners (teacher, counselor, observer, etc), and academics. Access to unpaid journal (FREE) for both reader and author. Articles published for this journal may include research results, community service results in the area of Counseling ...