Pendidikan di Indonesia yang semakin berkembang saat ini memiliki banyak tuntutan untuk guru, baik di tingkat SD, SMP, SMA disemua mata pelajaran. Adanya tuntutan inilah yang membuat peneliti ingin melakukan penelitian dengan tujuang: 1) mengetahui pengaruh motivasi kerja guru terhadap peran guru, 2) mengetahui pengaruh komitmen organisasional terhadap peran guru dan mengetahui pengaruh motivasi kerja guru dan 3) komitmen organisasional terhadap kinerja guru melalui peran guru. Metode yang dieprgunakan dalam penelitian ini dengan menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan regresi linier berganda yang dilakukan dengan melibatkan guru pendidikan agama Buddha di tingkat SMP sejawa Tengah. Hasil penelitian yang dilakukan diperoleh hasil bahwa 1) tidak ada pengaruh yang signifikan dari motivasi kerja guru terhadap peran guru yang ditunjukkan dari hasil t hitung 0,432 dengan nilai signifikansi 0,683 > 0,05.2) terdapat pengaruh komitmen organisasional terhadap peran guru hal ini ditunjukkan dari hasil t hitung sebesar 2,855 dengan nilai signifikansi 0,036 < 0,05. 3) tidak ada pengaruh yang signifikan antara motivasi dan komitmen organisasional guru terhadap kinerja guru hal ini ditunjukkan dari t hitung dari komitmen organisasional sebesar 1,689 dan motivasi guru sebesar -0,0882 terhadap kinerja guru dengan nilai signifikansi komitmen organisasional 0,167 > 0,05 dan motivasi guru sebesar 0,427 > 0,05.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022