Air Purifier menjadi salah satu peralatan wajib yang dimiliki oleh perusahaan di masa pandemi seperti sekarang ini. Hal ini yang memotivasi Coway Jakarta sebagai salah satu Professional Health Planner resmi dari Coway Indonesia untuk terus meningkatkan penjualan Air Purifier melalui penerapan teknologi informasi lebih lanjut. Salah satu diantara caranya ialah dengan menerapkan konsep Enterprise Resource Planning menggunakan aplikasi Odoo pada bisnisnya. Selain aplikasinya yang bersifat Open Source, Odoo memiliki modul Sales, Contact, dan Website yang dapat mendukung kegiatan bisnis Coway Jakarta, yang dapat mendukung manajemen data customer, membuat sales order, membuat penawaran, hingga menampilkan laporan penjualan. Berkat adanya modul-modul tersebut kegiatan bisnis Coway Jakarta menjadi lebih efisien, terdokumentasi, dan terintegrasi.
Copyrights © 2021