Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan kemampuan kognitif anak dengan menggunakan metode eksperimen pencampuran warna pada anak Kelompok B. Penelitian ini merupakan penelitian yang mengunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan PTK (Penelitian Tindakan Kelas). Sebjek penelitian ini adalah guru kelas dan anak usia 5-6 Tahun. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan kognitif anak dapat dilihat hasil penelitain pada sisklus I & II kategori mampu mencampurkan warna dasar menjadi warna sekunder diperoleh 13,3 % atau 2 dari 15 anak yang berada pada kriteria mulai berkembang. Kategori mengetahui dan menyebutkan hasil pencampuran warna diperoleh 40% atau 6 dari 15 anak yang berada pada kriteria berkembang sanggat baik. Kategori menceritakan kembali proses percampuran warna diperoleh 66,6% atau 10 dari 15 anak yang berada pada kriteria berkembang sesua harapan. Dapat disimpulakan bahwa kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun dapat ditingkatkan melalui metode eksperimen pencampuran warna di PAUD Lintas Danau Sentarum Desa Sekulat Kapuas Hulu.
Copyrights © 2022