Permasalahan yang dihadapi oleh entepreneur milineal adalah kurangnya pengetahuan terkait kemasan produk mereka, mereka memiliki produk makanan olahan yang sasih dibungkus sederhana sekali, padahal produk tersebut sudah lama dijalani/digeluti. Kemasan yang masing menggunakan stappler, padahal sangat berbahaya bila sampai dikonsumsi, menggunakan plastik-plastik sederhana yang dapat membuat makanan mudah terkontaminasi oleh udara dan bakteri. Padahal Produk yang dimiliki adalah sumber mata pencaharian utama apalagi di masa pandemi masyarakat berlomba-lomba memasarkan produknya secara online. Pemasaran online merupakan kebiasaan baru yang harus dijalani oleh pengusaha muda, modal utama pemasaran online adalah tampilan produk yang bagus, foto produk yang elegan. Permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat sekitar, entrepreneurs milenial produk olahan makanan menjadi dasar dari tim pengabdian kami untuk memberikan solusi terhadap masalah yang dihadapi. Adapun solusi yang ditawarkan oleh tim pengabdian Unizar adalah pelatihan yang meningkatkan kualitas dan mutu produk olahan makanan agar lebih baik dan menarik yang bertujuan meningkatkan nilai jual produk olahan makanan tersebut. Target luaran yang dihasilkan oleh PKM ini adalah jurnal pengabdian yang terakreditasi.
Copyrights © 2022