CHEDS: Journal of Chemistry, Education, and Science
Vol 5, No 1 (2021)

ANALISIS PENUNTUN PRAKTIKUM KIMIA SMA KELAS XI BERBASIS PROYEK DAN INQUIRY PADA MATERI HIDROKARBON

Pane, Eva Pratiwi (Unknown)
Manurung, Hisar Marulitua (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengetahui persepsi dosen dan guru serta tingkat kelayakan dan keterlaksanaan buku penuntun kimia inovatif terintegrasi berbasis proyek dan inquiry. Lokasi penelitian yaitu SMA Negeri 2 Pematangsiantar. Sampel penelitian adalah guru kimia dan 3 dosen kimia. Penuntun praktikum dinilai dengan presepsi oleh 20 guru kimia dan 3 dosen kimia dan telah layak memenuhi standart BSNP yang telah dimodifikasi. Buku penuntun  inovatif dari persepsi dosen kimia dan guru kimia pada penuntun praktikum inovatif yang terintegrasi proyek dan inquiry pada materi Hidrokarbon Kelas XI SMA yang telah dikembangkan lebih mendukung pembelajaran dibandingkan buku penuntun yang ada dari berbagai penerbit, aspek yang dilihat dari aspek BSNP termodifikasi yaitu terdapat 7 aspek dalam uji kelayakan yaitu aspek kecakupan praktikum (3,47), sistematika penyajian (3,59), mengandung wawasan produktifitas (3,89), merangsang keingintahuan (3,76), mengembangkan kecakapan hidup (3,81), desain (3,83) dan bahasa (3,59).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

CHEDS

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Materials Science & Nanotechnology

Description

Journal of Chemistry Education and Science (CHEDS) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Islam Sumatera Utara secara berkala pada bulan Juni dan Desember pada setiap tahunnya. Jurnal ilmiah ini berisi hasil pemikiran, ide, dan gagasan dari penelitian ...