Penelitian tentang kualitas keterampilan mahasiswa dalam merencanakan pembelajaran microteaching di FKIP universitas almuslim. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas keterampilan dalam mengembangkan perangkat pembelajaran. Populasi penelitian seluruh mahasiswa FKIP semester VII yang sedang memogramkan matakuliah PPL tahun akademik 2016/2017. Sedangkan sampel penelitian di ambil secara random sebanyak 20% dari jumlah populasi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengumpulkan perangkat pembelajaran yang telah dikembangkan oleh mahasiswa yaitu Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Kerja Mahasiswa (LKS) dan Alat Evaluasi, kemudian di ukur kualitas keterampilan dalam pengembangannya dan disuaikan dengan indikator ketiga perangakat tersebut. Data di analisis dengan menggunakan statistik sederhana, yaitu menghitung persentase kualitas keterampilan mahasiswa dalam mengembangkan perencanaan pembelajaran. hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas keterampilan mahasiswa dalam merencanakan pembelejaran microteaching sudah di ketegori baik yaitu pada pengembangan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan Lembar Kerja Mahasiswa (LKS), namun pengembnagan Alat Evaluasi oleh mahasiswa masih di kategorikan cukup baik, hal ini perlu dilakukan pembekalan dan bimbingan yang lebih kreatif lagi, agar pedagogik dan kompetensi profesional dapat diterima oleh masyrakat sekolah. Kata Kunci: Kualitas Keterampilan Mahasiswa dalam Merencenakan Pembelajaran Microteaching
Copyrights © 2018