Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 2 No. 3 (2021): Volume 2 Nomor 3 Tahun 2021

PELATIHAN MENGGAMBAR TEKNIK DENGAN SOLIDWORK GUNA MENINGKATKAN KOMPETENSI SISWA SMK NEGERI 3 DUMAI

Juni S (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)
Surya Indrwan (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)
Nur Budi Nugraha (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)
Sirlyana Sirlyana (Sekolah Tinggi Teknologi Dumai)



Article Info

Publish Date
13 Nov 2021

Abstract

Sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi siswa/i dalam menggunakan software-software yang digunakan dalam menggambar. Pengabdian masyarakat ini bertujuan (1) mengembangkan modul pembelajaran menggambar teknik dengan solidwork di SMK Negeri 3 Dumai. (2) mengetahui hasil dan tingkat kelayakan yang diperoleh dari pengujian validasi modul sebagai sumber belajar menggambar teknik oleh ahli media, ahli materi, dan guru mata pelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Research and Development (R&D) yang mengacu model penelitian dan pengembangan 2 dimensi dan 3 dimensi terdiri empat tahap utama, yaitu define, design, develop, dan disseminate. Salah satunya software solidwork yang digunakan dalam menggambar teknik. Tingginya jumlah siswa yang belum memahami software ini tentunya menjadi tantangan bagi SMK Negeri 3 Dumai dalam meningkatkan kompetensi siswanya. Selain itu masih banyak ditemukan siswa masih belum mengenal software ini dalam penerapan menggambar. Materi ini sangat dibutuhkan siswa dalam memahami dan menerapkan menggambar teknik, dan tentunya juga berdampak pada peningkatan kompetensi siswa dalam menggambar. Namun untuk siswa SMK Negeri 3 masih banyak yang belum mengenal dan memahami software ini sehingga perlu perhatian terhadap siswa SMK Negeri 3 Dumai. Software solidwork adalah salah satu media menggambar yang sangat bagus untuk diterapkan karena terdiri gambar yang disajikan 2 Dimensi dan 3 Dimensi dalam sekali menggambar. Hasil pengabdian ini diharapkan siswa dapat memahami dan mampu membuat gambar salah satu produk.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...