Jurnal Transportasi, Logistik, dan Aviasi (JTLA)
Vol. 1 No. 1 (2021): Jurnal Transportasi, Logistik, dan Aviasi (JTLA)

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN ELECTRONIC FLIGHT BAG DAN BUDAYA KESELAMATANTERHADAP KINERJA KESELAMATAN PENERBANGAN DI PT. GARUDA INDONESIA

Hendro Kuncoro (Institut Transportasi dan Logistik Trisakti)
Vica Harahap (Institut Transportasi dan Logistik Trisakti)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh efektivitas penggunaan electronic flight bag dan budaya keselamatan terhadap kinerja keselamatan penerbangan Garuda Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dengan cara penyebaran kuesioner yang didistribusikan secara online kepada sampel penerbang Garuda Indonesia sebanyak 35 orang yang khusus menerbangkan pesawat jenis Airbus A330. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif. Perhitungan data dibantu dengan paket SPSS versi 25 menunjukkan hubungan antar variabel yang sangat kuat, searah dan positif. Hasil olah data lainnya menununjukan efektivitas penggunaan electronic flight bag dan budaya keselamatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keselamatan penerbangan sebesar 78,8%, dimana budaya keselamatan berpengaruh dominan terhadap mempengaruhi kinerja keselamatan penerbangan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jtla

Publisher

Subject

Transportation

Description

Jurnal Transportasi, Logistik, dan Aviasi (JTLA), merupakan kumpulan karya ilmiah yang bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian kepada para akademisi, praktisi, mahasiswa, dan pihak lain yang berminat di bidang Transportasi, Logistik, dan Aviasi yang relevan bagi pengembangan profesi dan ...