Sulawesi Tenggara Educational Journal
Vol 1 No 2: Agustus, 2021

Analisis Kemandirian Belajar Mahasiswa Pada Pembelajaran Jarak Jauh Mata Kuliah Analisis Kompleks Di Tengah Pandemi Covid-19

Fitriyani Hali (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2021

Abstract

Salah satu kemampuan non kognitif yang perlu dimiliki mahasiwa pada masa pembelajaran jarak jauh di tengah pandemi covid-19 yang melanda Indonesia sekarang ini adalah kemandirian belajar. Kemandirian belajar merupakan kemampuan belajar mahasiswa atas inisiatif sendiri, bertanggung jawab, memiliki kepercayaan diri, dan mampu mengatasi masalah/hambatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran kemandirian belajar yang dimiliki mahasiswa yang memprogramkan mata kuliah analisis kompleks pada masa pemebelajaran jarak jauh di tengah pandemi covid-19, mengetahui kelebihan dan kekurangan kemandirian belajar mahasiswa, mengidentifikasi faktor penyebab kuranganya kemandirian belajar mahasiswa, dan menentukan alternatif solusi terhadap kelemahan kemandirian belajar mahasiswa. Sampel dalam penelitan ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika yang memprogramkan mata kuliah Analisis Kompleks. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui pemberian angket melalui google form dan wawancara melalui whatsApp. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif kuantitatif. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah 1) kemandirian belajar mahasiswa berada pada kategori tinggi; 2) Kelebihan kemandirian belajar yang dimiliki mahasiswa yaitu berada pada indikator mampu berinisiatif sendiri dan memiliki tanggung jawab. Sedangkan kekurangannya berada pada indikator memiliki rasa percaya diri dan mampu mengatasi masaalah/hambatan berada pada kategori sedang. Salah satu upaya untuk meningkatkan rasa percaya diri mahasiwa yaitu dengan pemberian teknik cognitive defusion dalam pembelajaran .

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

seduj

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Sultra Educational Journal (Seduj) adalah terbitan berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sulawesi Tenggara. Seduj terbit tiga kali dalam setahun pada bulan April, Agustus, dan Desember. Seduj menjadi sarana publikasi bagi para akademisi, peneliti, dan ...