Jurnal Ilmiah Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial (Lindayasos)
Vol 2 No 2 (2020): LINDAYASOS

EKSPLOITASI TERHADAP ANAK JALANAN DI KOTA BANDUNG

Boi Kasea Tumangger (Unknown)
Susilawati (Unknown)
Teta Riasih (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2020

Abstract

Anak dapat berada dalam situasi buruk seperti berada di jalanan. Anak di jalanan sangat rawan mendapatkan perlakuaneksploitasi. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang mendalam tentang pengalamaneksploitasi anak jalanan di Kelurahan Pajajaran Kecamatan Cicendo Kota Bandung. Penelitian deskriptif inimenggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus jamak terhadap empat kasus anak. Sumber data terdiridari sembilan informanterdiri dari empat anak jalanan dan empat orangtua anak jalanan dan satu tokoh masyarakatyang dipilih secara purposive sampling. Data dikumpulkan melalui teknik wawancara mendalam, observasi nonpartisipatif, dan studi dokumentasi. Adapun teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan ujikredibilitas,pengujian transferability, pengujian dependability, dan pengujian konfirmability. Analisis data kualitatifdilakukan melalui proses reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukankeempat anak jalanan mengalami bentuk eksploitasi ekonomi dan eksploitasi fisik yang dilakukan oleh orangtua dansaudara kandung anak tersebut. Kemiskinan dan ketidaktahuan orangtua terhadap hak-hak anak menyebabkanterjadinya eksploitasi tersebut. Eksploitasi tersebut kerap mengakibatkan anak kelelahan dan sakit, malas belajar danbersekolah, hubungan konflik dengan keluarga serta sering terjaring razia satpol PP.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

lindayasos

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial (Lindayasos) is a scholarly refereed journal to expand knowledge and promote the fields of social work, social welfare, and community development. Its major focus is on the development of social work as well as social welfare and community ...