Prosiding Seminar Nasional Biologi, Teknologi dan Kependidikan (Biotik)
Vol 5, No 1 (2017): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOTIK V 2017

ESTIMASI BIOMASSA SERASAH DAUN DI GUNUNG BERAPI SEULAWAH AGAM KECAMATAN SEULIMUEM KABUPATEN ACEH BESAR

Hadi Safriani (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Rizkina Fajriah (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Sarah Sapnaranda (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Salminardi Mirfa (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)
Muslich Hidayat (Program Studi Pendidikan Biologi FTK UIN Ar-Raniry Banda Aceh)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2018

Abstract

Serasah dedaunan merupakan hasil dari aktifitas alami tumbuhan. Serasah daun dapat terurai secara alami, namun membutuhkan waktu yang lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui akumulasi karbon organik pada tumbuhan (serasah, herba, dan pohon), tepatnya di daerah gunung berapi Seulawah berapi, Kecamatan Seulimum, Aceh Besar. Umumnya, serasah dari spesies yang tumbuh pada lingkungan yang miskin unsur hara lebih sulit terdekomposisi dan akan menyebabkan lambatnya proses siklus hara pada lingkungan tersebut dibanding serasah yang berasal dari tanaman yang hidup pada lingkungan yang kaya unsur hara. Berdasarkan hasil penelitian pada 10 stasiun dengan penempatan 3 plot pada masing-masing stasiun diperoleh jumlah biomassa total 131,05 gr sehingga dapat diperoleh biomassa serasah di gunung berapi Seulawah Agam 1528,91 ton/ha. Beberapa faktor yang memengaruhi jatuhan serasah yaitu keadaan lingkungan meliputi kondisi iklim, ketinggian, dan kesuburan tanah. Saat musim kemarau produksi serasah relatif lebih tinggi bila dibandingkan pada musim hujan. Hal ini berarti keadaan cuaca akan memengaruhi kecepatan gugurnya daun.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

PBiotik

Publisher

Subject

Dentistry Earth & Planetary Sciences Education Energy Environmental Science Immunology & microbiology Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Other

Description

BIOTIK: Jurnal Ilmiah Biologi Teknologi dan Kependidikan is an open access and peer reviewed journal. It publishes scientific articles in the field of biology education and technology. Furthermore, this journal bridges the gap between research and practice, providing information, ideas and insights, ...