Angka kematian ibu (AKI) di indonesia masih tergolong tinggi diantara negara-negara asia tenggara yaitu sebesar 307/100.000 kelahiran hidup. Penyebab AKI tersebut karena kekurangan asupan gizi selama hamil dimana nantinya dapat terjadi anemia yang dapat mengakibatkan sering terjadi perdarahan saat persalinan, eklampsia, BBLR yang meningkatkan angka kematian ibu dan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran karakteristik ibu hamil penderita anemia. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan desain pendekatan case series yang dilakukan terhadap 77 orang ibu hamil yang mengalami anemia yang datang ke Puskesmas Huta Bayu. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diambil dari medical record. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan berdasarkan umur ibu hamil menderita anemia paling banyak berada pada umur 20-25 tahun sebanyak 29 orang (38%), pada usia kehamilan yaitu 4-6 bulan sebanyak 31 orang (40%), pada jarak kelahiran yaitu 2-3 tahun sebanyak 44 orang (57%), pada paritas yaitu 1-2 kali sebanyak 29 orang (38%), pada pekerjaan yaitu ibu yang bekerja sebanyak 49 orang (64%) dan pada kadar haemoglobin seluruh ibu hamil menderita anemia mengalami anemia ringan. Bahwa umur, usia kehamilan, jarak kelahiran, paritas, dan pekerjaan masih memiliki pengaruh yang dapat menimbulkan anemia pada ibu hamil.  Kata Kunci : Anemia Pada Ibu Hamil
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2013