Prosiding Konferensi Nasional PKM-CSR
Vol 4 (2021): Peran Perguruan Tinggi dan Dunia Usaha dalam Mewujudkan Pemulihan dan Resiliensi Masya

Membangun Karakter Anak Melalui Kebiasaan Membaca

Sandra Handayani Sutanto (Unknown)
Defi Lugito (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Nov 2021

Abstract

Peran orang tua untuk membangun karakter anak perlu dilakukan sejak awal kanak-kanak. Penanaman karakter tersebut diharapkan akan menjadi nilai-nilai yang dijadikan pedoman oleh anak-anak untuk berjuang dan menghadapi kehidupan. Salah satu cara yang bisa digunakan untuk penanaman karakter anak ialah melalui bacaan. Namun pada kenyataannya, minat literasi di Indonesia masih rendah karena minat baca yang minim dan terbatasnya akses ke bacaan yang berkualitas. Acara sharing merupakan inisiatif Yayasan Tangan Kecil dengan salah satu dosen Fakultas Psikologi UPH. Pada pelaksanaanya acara ini dilakukan dengan panduan diskusi oleh moderator Yayasan Tangan Kecil dengan narasumber. Acara sharing ini diikuti oleh partisipan yang tergerak untuk mengedukasi dan membangun karakter anak melalui bacaan bermutu seperti orang tua, pendidik, komunitas atau individu. Dalam sharing session ini juga disisipkan tips mengenai berbagai hal yang berhubungan dengan membaca bagi anak termasuk tips menjaga kesehatan mata dan sumber bacaan digital. Selain itu partisipan, baik orang tua maupun pendidik juga bisa mengaplikasikan tips-tips untuk membangun kebiasaan membaca pada anak tersebut secara langsung dalam kehidupan anak.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pkmcsr

Publisher

Subject

Humanities Control & Systems Engineering Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Nursing Public Health Social Sciences

Description

Prosiding PKM-CSR merupakan rangkuman hasil Konferensi Nasional Pengabdian kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibilty (PKM-CSR) yang diselenggarakan setiap tahun oleh kolaborasi beberapa Perguruan Tinggi yaitu Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Universitas Pelita Harapan (UPH), Swiss ...