JURNAL TEKNIK SIPIL UNAYA
Vol 8, No 1 (2022): Januari 2022

Identifikasi Parameter Pencegahan Material Sisa Kontruksi (Contruction Waste)

Fitridawati Soehardi (Universitas Lancang Kuning)
Marta Dinata (Universitas Lancang kuning)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2022

Abstract

Material merupakan komponen penting yang perlu diperhatikan dan sangat berpengaruh terhadap nilai produktivitas dan biaya pada sebuak proyek kontruksi. Material dalam pekerjaan konstruksi mempunyai kontribusi sebesar 40-60% dari biaya proyek, sehingga secara tidak langsung memegang peranan penting dalam menunjang keberhasilan proyek khususnya dalam komponen biaya. Kajian ini dilakukan untuk mengetahui tindakan pencegahan yang dapat dilakukan untukmengurangi terjadinya sisa material kontruksi (waste contructio). Metode yang dipergunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan kuisioner dan wawancara langsung dan diolah menggunakan aplikasi SPSS. Hasil analisa diperoleh Faktor Pencegahan yang paling tinggi menurut responden ialah mengantisipasi perubahan cuaca dengan nilai standar deviasi yaitu 1,10 %. Kemudian tindakan pencegahan terendah menurut responden disebabkan oleh Mengurangi penyimpangan Pengendalian Perencanaan  material dengan nilai rata 0.61 %. Faktor mengantisipasi perubahan cuaca menjadi faktor dominan dapat disebabkan karena perubahan cuaca sangat mempengaruhi kondisi material akibat perubahan suhu dan curah hujan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

tekniksipilunaya

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Materials Science & Nanotechnology

Description

JURNAL TEKNIK SIPIL UNAYA merupakan wadah bagi seluruh peneliti, pengambil kebijakan, perencana dan pelaksana konstruksi untuk saling berbagi dalam perkembangan pengetahuan dan teknologi di bidang konstruksi dan perencanaan lainnya. Frekuensi terbit dua kali setahun pada bulan Januari dan ...