Jurnal Revolusi Pendidikan (JUREVDIK)
Vol 5 No 1 (2022): Volume 5 No.1 Tahun 2022

Peningkatan Keterampilan Menulis Permulaan Dan Aktivitas Belajar Siswa Kelas I-A Melalui Model Pembelajaran Concept Sentence Dengan Media Kartu Kata Di SDN 01 Manguharjo Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020

Rahayu, Aning Puji (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jan 2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) Adanya peningkatan keterampilan menulis permulaan siswa kelas I SDN 01 Manguharjo melalui model pembelajaran concept sentence dengan media kartu kata. 2) Adanya peningkatan aktivitas belajar siswa kelas I SDN 01 Manguharjo melalui model pembelajaran concept sentence dengan media kartu kata. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian berjumlah 21 siswa kelas I-A di SDN 01 Manguharjo Kota Madiun Semester 1 Tahun Pelajaran 2019/2020. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri dari 2 pertemuan dengan 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Data dalam penelitian ini adalah observasi, tes dan dokumen. Teknik analisis data adalah kualitatif deskriptif dimana hasil penelitian disajikan dalam bentuk tabel, grafik dan penjelasannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Adanya peningkatan keterampilan menulis permulaan siswa kelas I SDN 01 Manguharjo melalui model pembelajaran concept sentence dengan media kartu kata. Pada siklus II yaitu meningkatnya nilai terendah yang diperoleh siswa dari 30 meningkat pada siklus II menjadi 70. Nilai rata-rata pun mengalami peningkatan yang semula 74,00 menjadi 85,60 pada siklus II sehingga hal ini berpengaruh pada ketuntasan klasikal dalam pembelajaran yaitu yang semula 60% menjadi 92% pada siklus II. 2) Adanya peningkatan aktivitas belajar siswa kelas I SDN 01 Manguharjo melalui model pembelajaran concept sentence dengan media kartu kata. Dari hasil observasi siklus I terhadap aktivitas belajar siswa juga menunjukkan peningkatan dengan jumlah siswa yang aktif dalam mengikuti pembelajaran bahasa Indonesia melalui penerapan model pembelajaran concept sentence pada siklus I diperoleh rata-rata penilaian aktivitas belajar 71,80 meningkat menjadi 81,00. Sehingga secara umum terdapat peningkatan aktivitas belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran bahasa Indonesia dengan keterampilan menulis permulaan menggunakan model pembelajaran concept sentence.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JUREVDIK

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal ini memuat karya ilmiah pendidik sebagai hasil usaha mengembangkan pembelajaran. Karya ilmiah tersebut berupa artikel sepanjang 5 hingga 9 halaman yang merupakan hasil penelitian atau hasil kajian pustaka yang disusun berdasarkan kaidah artikel ilmiah. Jurnal ini terbit setiap 4 (empat) bulan ...