EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 3, No 4 (2021): August Pages 1101-2382

Fraud Diamond Dan Literasi Ekonomi Sebagai Determinan Perilaku Kecurangan Akademik

Mia Arfiana (Universitas Negeri Surabaya, Indonesia)
Ni'matush Sholikhah (Universitas Negeri Surabaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2021

Abstract

Kecurangan akademik masih menjadi masalah dalam dunia pendidikan. Dari hasil observasi awal terdapat 90% dari 165 Mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018-2020 , mengaku pernah berbuat curang dalam hal akademik. Perbuatan tersebut bisa terjadi karena beberapa hal seperti diakibatkan adanya fraud diamond (tekanan, kesempatan, rasionalitas dan kemampuan) dan literasi ekonomi mahasiswa yang rendah . Tujuan penelitian yaitu  menganalisis apakah fraud diamond  (tekanan, kesempatan, rasionalitas dan kemampuan) dan literasi ekonomi terdapat pengaruh pada kecurangan akademik secara parsial atau secara bersama-sama . Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan menggunakan analisis data regresi linier berganda sebagai teknik analisis.  Subjek penelitian adalah mahasiswa JPE UNESA 2018-2020. Dari total populasi 777, diambil 263 sebagai sampel penelitian dengan teknik pengambilan sampel yakni random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuisioner untuk variabel kecurangan akademik dan fraud diamond (tekanan, kesempatan, rasionalitas dan kemampuan) , sementara literasi ekonomi menggunakan test. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial, kecurangan akademik dipengaruhi oleh kesempatan dan kemampuan, sementara varaibel yang tidak ada pengaruhnya pada kecurangan akademik yakni tekanan, rasionalitas dan literasi ekonomi. Namun secara bersama-sama fraud diamond dan literasi ekonomi merupakan determinan dari kecurangan akademik

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...